About .XML

.XML adalah kependekan dari Xociety of Movie Lover. Sebuah kineklub yang berbasis di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia. Komunitas ini memfokuskan dirinya pada bidang produksi dan apresiasi film.

Berdiri pada tanggal 7 Januari 2008, .XML masih dapat dikatakan terlalu muda dan sedang dalam tahap pengembangan indentitas dan jati diri. Pembangunan fondasi organisasi yang kokoh menjadi fokus utama kepengurusan .XML perdana edisi tahun 2008 ini.

Kecintaan dan perhatian yang sangat besar terhadap dunia perfilman menjadi latar belakang berdirinya .XML. Film sebagai sebuah karya seni yang komplit merupakan medium untuk mengekspresikan diri secara luas dan tak terbatas. Selain itu, dunia film yang sedang berada dalam era digital, membuat film tak berdiri jauh dari teknologi, terutama teknologi komputer digital. Sehingga, dedikasi tinggi diutamakan tidak hanya pada proses pembuatan film itu sendiri, namun bagaimana mempelajari film dilihat dari sisi teknologi.


STRUCTURE

Kineklub .XML saat ini merupakan organisasi independen yang masih diasuh oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fasilkom UI untuk nantinya akan berdiri sendiri menjadi Badan Otonom (BO) Fakultas.

Board:

Advisor : M. Danang Pramudya
Leading Chief : Yunus Kuntawi Aji
General Secretary : Tieta Antaresti R P
Finance Chief : Nadissa Chairany

Chief of Division of Program & Festival : Hendrik Permana Kusuma
Chief of Division of Research : Nico Anandito
Chief of Division of Production : Manggala Eka Adideswar
Chief of Division of Public Relation : Priska Kalista

3 responses to “About .XML

  1. hayo semangat projectnya,,,,,^^

  2. iya semangat. Duh, saya koq belom kelar-kelar yah.. hehe

Leave a comment